Jenis jenis Pola Dasar Candlestick Forex dan Fungsinya

Jenis jenis pola dasar candlestick forex Informasi yang berkaitan dengan aktivitas trader dalam mempengaruhi pergerakan harga tercermin dari bentuk candle yang muncul. Bahkan, untuk mengetahui bahwa harga akan naik atau turun pun bisa di lihat dari karakteristik pola candlestick ini. Secara umum ada dua macam pola candle, yaitu Bullish dan Bearish. Bullish yaitu candle up yang sedangkan bearish adalah candle down, terhitung dari harga open dan close. Masing masing candle mempunyai karakteristiknya sendiri dalam memberikan gambaran kondisi market. Teori tentang candlestick pertama kali digunakan di Jepang pada sekitar abad 17. Lalu metode analisa ini berkembang dan digunakan oleh Negara Negara lain sampai saat ini. Hampir semua trader retail selalu menggunakan candlestick dalam proses analisa, terutama trader teknikalis. 

Gambar Jenis jenis pola dasar candlestick forex

Macam macam pola dasar candlestick (Canlde pattern)

1. MARUBOZU

Marubozu adalah salah satu jenis pola candle dengan cirri khas “full body” dengan tidak adanya ekor, meskipun ada hanya kecil sekali. Candle jenis ini dapat digunakan untuk mengidentifikasi bahwa pergerakan atau trend sedang menguat dan akan terus berlanjut. Sangat riskan sekali apabila mengambil kebalikan arah ketika candle jenis ini muncul. Dan sebaiknya mengikuti kemana arah Marubozu dalam melakukan open posisi. 
Gambar Marubozu candlestick
Catatan: Ketika muncul bullish Marubozu, menandakan trend naik menguat, dan ketika muncul bearish Marubozu menandakan trend turun menguat.

2. TWEEZER TOP AND BOTTOM

Berbeda dengan Marubozu, pola jenis ini menandakan pembalikan arah. Jika terjadi di puncak maka pertanda sinyal down akan dimulai, sedangkan ketika terjadi dibawah pertanda sinyal up akan dimulai. Ciri dari jenis candle ini yaitu adanya 2 candle yang memiliki ujung yang hampir sama/sejajar.
Tweezer top and bottom Gambar

3. LONG CANDLE

Candle dengan ukuran body yang sangat panjang ini diindentikan dengan yang namanya “Big Player”. Big player adalah pelaku forex trading dari instansi instansi besar seperti Bank Bank dunia. Oleh karena itu efek yang ditimbulkan sangatlah besar. Sekilas hampir mirip dengan Marubozu, hanya saja Long candle ini biasanya masih memiliki ekor. Long candle menandakan bahwa trend sedang menguat pada saat pola ini muncul.
Long candle pattern gambar

4. SHOOTING STAR

Disebut juga dengan istilah pinbar, namun pola ini terjadi ketika harga sudah mengalami titik jenuh ketika sedang uptrend. Pola ini menandakan bahwa trend UP sudah berakhir dan hendak beralih down. Karakteristik Candle jenis ini yaitu body yang sangat kecil dan ekor yang lebih panjang dari pada body. 
Shooting star candle gambar
Contoh Shooting star candle gambar

5. HANGING MAN

Adalah pola candle pembalikan yang terjadi ketika trend up. Ketika pola ini muncul, maka trader akan bersiap siap untuk mengambil posisi sell. 
Hanging man candle pattern gambar
Contoh Hanging man candlestick gambar

6. HAMMER

Adalah pola kebalikan dari shooting star. Ekor yang relatif panjang dan body yang kecil. Pola ini muncul ketika sedang down trend. Dan munculnya pola ini menandakan trend down sudah hampir selesai.
Hammer candle pattern gambar
contoh Hammer candle pattern gambar

7. INVERTED HAMMER

Pola yang mempunyai bentuk dan karakteristik sama persis dengan shooting star. Bedanya, pola ini terjadi ketika down trend. Ketika pola ini muncul, maka menandakan bahwa masa trend down sudah selesai.
Inverted hammer candlestick gambar
Contoh Inverted hammer candlestick gambar

8. MORNING STAR

Pola yang terdiri dari tiga buah candle, Bearish dan dua Bullish candle dan disertai dengan adanya "gap". Candle ini juga berfungsi sebagai pembalikan arah ketika terjadi downtrend. Ketika pola jenis ini muncul, maka trader bersiap siap untuk open BUY.
Morning star candle pattern gambar

9. EVENING STAR

Adalah pola kebalikan dari Morning star, yaitu pola yang juga terdiri dari 3 candle, Bullish dan dua candle bearish. Pola ini menandakan pembalikan arah ketika trend up. Jadi jika muncul pola ini, maka siap siap untuk OP Sell.

Evening star candle gambar

10. ENGULFING 

Pola Engulfing ini ada dua macam, yaitu bullish engulfing dan bearish engulfing. Pola bullish terjadi di area bawah ketika trend down, sedangkan bearish terjadi di area atas ketika trend up. Engulfing menandakan pembalikan sekaligus penerusan. Untuk mengetahui apakah engulfing ini berfungsi sebagai penerusan atau pembalikan, dapat dilihat tempat munculnya pola tersebut. Jika muncul tepat di area support resistance, maka engulfing dapat berfungsi sebagai pembalikan. Sedangkan ketika muncul bukan di area support resistance maka engulfing berfungsi sebagai sinyal penerusan.

Engulfing candlestick gambar

11. PIERCING

Adalah pola pembalikan yang terjadi ketika harga sedang down trend. Pola ini terdiri dari dua buah candle. Karakteristik dari candlestick jenis ini adalah, adanya selisih gap antara harga close dan harga open. 



12. DARK CLOUD COVER

Pola yang sama dengan piercing, hanya saja beda penempatan. Jika piercing terjadi ketika trend down, dark cloud cover terjadi ketika trend up. Untuk fungsinya sama, yaitu sebagai sinyal pembalikan.

Dark cloud cover gambar

13. DOJI

Adalah pola candle yang hampir tidak memiliki body. Jika dilihat sekilas, doji mirip dengan sebuah jarum. Candle tipe ini juga berfungsi sebagai sinyal pembalikan. Ada bermacam macam jenis dari Doji candlestick, yang kesemuanya mempunyai fungsi yang sama, yaitu pembalikan arah.

Doji candle pattern gambar

14. SPINNING TOP

Sekilas tampak mirip doji, hanya saja masih memiliki body. Pola ini juga memberikan sinyal pembalikan dari trend yang sedang terjadi. Ketika pola muncul pada saat down trend, maka persiapan untuk OP buy. Sebaliknya ketika pola muncul pada saat up trend, maka pertanda bahwa trend down akan segera dimulai.

Spinning top candle pattern picture
Spinning top candle chart gambar

15. HARAMI

Harami adalah pola yang melibatkan dua buah candle. Dapat dikatakan bahwa ini adalah kebalikan dari engulfing. Perbedaanya terletak pada candle kedua, jika engulfing lebih besar, candle kedua yang muncul pada pola Harami lebih kecil. Fungsinya sama sama untuk pembalikan arah.

Harami candlestick image

16. THREE WHITE SOLDIERS

Adalah pola candle yang didasarkan pada “tiga” buah candle bullish yang muncul secara berurutan tanpa ada jeda candle bearish. Pola ini menandakan bahwa pergerakan harga naik sangatlah kuat. Dengan kata lain, buyer mendominasi keadaan saat itu. 
Three white soldiers picture
17. THREE BLACK CROWS

Kebalikan dari three white soldiers, yaitu “tiga” buah candle bearish yang menandakan pembalikan bahwa harga turun sangatlah kuat. Ini menandakan Seller menguasai harga pada saat itu.
Three black crows candlestick
Keterangan:

* Semua pola candlestick diatas digunakan untuk mengetahui titik jenuh dan pembalikan, kecuali Marubozu. 
* Pola candlestick biasanya hanya valid untuk TF yang besar, H1 keatas.
* Untuk mendapatkan probabilitas yang lebih tinggi, maka pola pola candle tersebut harus dikonfirmasi lagi, baik dengan indikator atau analisa lainnya. 
* Perlu di ingat bahwa pola candlestick yang muncul hanyalah sinyal awal atau hanya sebuah pertanda. Tidak cukup apabila pola pola tersebut digunakan untuk menganalisa pasar tanpa memadukannya dengan analisa yang lain, seperti support resistance, trend di TF besar, dsb.

Itulah jenis jenis pola dasar candle candlestick (Candlestick Pattern) yang bisa digunakan sebagai acuan dalam melakukan open posisi. Tentu tidak semua sinyal yang diberikan oleh masing masing candle tersebut 100% benar, akan tetapi hanya memberikan “winning probability” yang tinggi.

Artikel menarik lainnya

12 comments

Sampaikan comments
Samsul
AUTHOR
November 9, 2016 at 11:37 AM delete

sangat lengkap sekali artikelnya, dan memang ketika kita trading dengan memanfaatkan candlestick maka akan banyak informasi yang bisa diperoleh, meski nampak sederhana namun taknik ini bisa diandalkan dalam trading , dan bahkan ketika dipakai dalam webtrader octafx juga masih bisa dianalisa dengan cukup baik pergerakannya

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
February 14, 2017 at 12:50 AM delete

dengan kita semangat dalam melakukan trading, maka kita bisa dengan mudah mengetahui cara bagaimana kita bisa meraih keuntungan, dengan begitu kita bisa dengan mudah untuk bisa menguasai ttrading yang bagus. dan pemahaman chart yang ada di artikel ini pastinya ngebantu banget buat trading ane di centroFX

Reply
avatar
Trade.berry
AUTHOR
April 11, 2017 at 11:23 AM delete

memang dengan kita bisa berhasil dalam forex itu perlu dengan selalu bisa memahami segalanya, terutama kita dalam analisa agar di saat akan menentukan OP lebih bisa menguntungkan dalam trading forex nya bersama trade.Berry

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
April 26, 2017 at 8:03 PM delete

Hello,

My name is Andrew, I represent Partnership Department of NewForex.
I would like to discuss cooperation with You, we can offer partners payments (IB \ revenue share) - up to 80% of spread ($15 per lot) and CPA for attracted active traders.

Our advantages:
- Fast commission withdrawals, great choice of payment systems;
- Opportunity to control the statistics of transfers through your link, the number of referals, see deposited fees online;
- A wide range of advertizing material from NewForex;
- Fast and convenient payment systems for the withdrawal of partner’s fees;
- Support and individual approach to every partner.

For the clients attraction You can also use the information about our bonuses.

If you are not interested, just tell me why. Any feedback from you is important to me to serve you better in the future.

To discuss cooperation with licensed brokerage NewForex please contact me:
mail: partnership@newforex.com
skype: partnership.newforex
site: www.newforex.com/about_us/partners



Kepada Yth Bapak/Ibu,

Perusahaan broker NewForex memperluas kerjasama dan akan menawarkan kesempatan kepada anda untuk ikut serta dalam program afiliasi.

Program afiliasi referal ditargetkan kepada pemilik media berita online, majalah forex dan blog yang ingin situsnya menghasilkan profit. Jika anda memiliki website terkait dengan operasi mata uang, aktivitas bisnis,investasi, maka Program Afiliasi kami adalah pilihan tepat untuk anda. Prinsip kerja kami cukup mudah dan tidak memerlukan investasi tambahan maupun tambahan waktu. Anda hanya mendaftar di website kami sebagai partner dan memilih sebuah link referal yang unik. Anda memposting sebuah artikel atau ulasan di website anda mengenai perusahaan kami yang dapat menarik minat pembaca. Sebagai tema anda bisa memilih, contohnya, program bonus atau promosi NewForex. Jika ingin, copywriter kami dapat menyiapkan berbagai materi yang diperlukan. Setiap pembaca yang tertarik dengan link anda menjadi referal. Sejak saat referal melakukan trading Forex anda akan menghasilkan profit untuk anda.

Harap dicatat bahwa kami tidak memiliki peraturan ketat kepada penulis, poin utama adalah artikel anda harus menarik bagi pembaca. Jika anda ingin menulis mengenai investasi, pasar Forex dan memperoleh pendapatan pasif yang baik, harap hubungi kami atau mendaftar sebagai partner sekarang juga.

Reply
avatar
parson
AUTHOR
May 30, 2017 at 10:40 PM delete

bagus juga nih artikelnya , candlestick nya bisa di aplikasiin di social platform Tradeberry

Reply
avatar
Pembelajar
AUTHOR
August 28, 2017 at 10:12 AM delete

dengan banyak berlatih trading secara benar maka berbagai pola candle ini tidak perlu dihapal , akan tetapi sudah bisa dipahami dengan baik sehingga memberi peluang untuk bisa memprediksikannya dengan baik, apalagi dengan menggunakan harga yang bisa dipercaya dalam trading di octafx

Reply
avatar
Firma
AUTHOR
December 25, 2017 at 8:08 AM delete

Untuk bisa memanfaatkan dengan maksimal tampilan chart candlestick, kita harus dapat memahami pola-pola tersebut. Saya sendiri selain tampilan chart tersebut, saya juga menggunakan indikator lain agar dapat memprediksi pergerakan pasar dengan lebih akurat. Cara tersebut lah yang saya lakukan ketika trading di Gainscopefx.com sehingga dapat memperoleh hasil trading yang baik seperti saat ini.

Reply
avatar
shut up
AUTHOR
November 1, 2018 at 10:19 AM delete

Memang dimana sih untuk ACY ini yang dimana ane lihat terbaik dan juga menarik dengan segala fasilitas, untuk dimana saat ini sih ane masih belum tertarik om gabung di ACY ini, karena dimana sekilas nya ane lihat website ACY ini dalam masalah leverage nya yang masih kecil, dan juga dalam layanan berbhasa nya kurang, semoga deh ACY ini dapat di kembangkan kembali agar dimana ane dapat lebih tertarik lagi untuk coba gabung di ACY ini

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
November 23, 2018 at 10:43 AM delete

Candle stick yang muncul selalu tidak tepat. contohnya spinning top muncul sewaktu trend menaik. jadi saya masuk posisi sell. tapi harganya malah naik terus dan tak turun2. ada apa2 penjelasan mengenai perkara ini?

Reply
avatar
February 13, 2023 at 10:32 PM delete

Lengkap sekali penjelasannya, mantap. Oh ya salam kenal mampir ke blogku bro

Reply
avatar